Kita Untuk "Chemistry Islamic Studies"

Assalamu’alaikum J
Pena sudah diangkat dan tinta pun telah mengering. Disinilah kita sekarang. Ditengah-tengah manusia-manusia yang sebenarnya haus akan nikmatnya iman. Ditengah-tengah manusia yang masih sibuk dengan dunianya masing-masing. Mencoba untuk memberi peringatan, karena memang itulah kewajiban kita. Bersama, dalam satu langkah, satu tujuan dan satu hati yang hanya terpaut pada-Nya. Berusaha untuk memberi yang terbaik bagi umat yang sedang “sakit parah” ini. Mencoba menyembuhkan. Semoga bisa tetap istiqomah. Aamiin.
Chemistry Islamic Studies (CIS) adalah cinta. Berhati-hatilah, karena cinta akan meminta segalanya darimu. Waktumu, keringatmu, dan semuanya. Kau tidak akan mendapat kenikmatan dunia disini. Memang bukan tempat yang disediakan Allah SWT untuk mencari dunia. Tetapi, harapan kami, semoga ini adalah jalan kecil menuju ridha-Nya. Kau tak akan mendapatkan reputasi disini, di jalan dakwah tidak ada kata reputasi, terlebih di organisasi Islam tingkat jurusan ini. Tidak akan ada yang menganggap kau hebat, keren dan lain sebagainya. Memang bukan tempatnya disini. Tetapi, itulah bedanya kita dengan yang lain. Mengemban amanah bukan demi reputasi, bukan demi atribut duniawi yang lain. Tetapi, demi Dia, demi Tuhan pencipta semesta. Demi cinta kepada-Nya kita akan berjuang di jalan dakwah ini.

Hanya orang-orang pilihan yang akan tetap istiqomah. Hanya orang-orang pilihan yang bisa mengemban amanah ini. Bukan untuk berbangga diri, tetapi untuk mengingatkan bahwa amanah ini tidak bisa dianggap remeh sekalipun objek dakwah “hanya” tingkat jurusan. Amanah ini akan memberi kita pelajaran dan kebahagiaan hanya jika kita mau. Dan kita sudah memilih untuk itu, maka akan kita dapatkan pelajaran dan kebahagiaan itu bersama, di jalan dakwah ini.
Dan ingat! Allah is watching you!

Surabaya

4 Sya’ban 1434 H

0 komentar:

Posting Komentar

Kolom dibawah ini cukup kan untuk menampung kata-kata inspirasimu? ^_^